Lingga – Satlantas Polres Lingga membagikan helm dan masker kepada pelajar SMP Negeri 2 Desa Resang Kecamatan Singkep Selatan Kabupaten Lingga, Kamis (26/11/2020).
Alat pelindung diri tersebut dibagikan pada saat sosialisasi keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran (Kamseltibcar) lantas serta protokol kesehatan (Prokes).
Kegiatan sosialisasi dilaksanakan oleh sejumlah personil Satlantas Polres Lingga yakni Bripka Safrul Razak, Brigadir Samsurizal dan Bripda Apriyanto.
Helm sebanyak 6 buah tidak dibagikan begitu saja. Untuk mendapatkannya, pelajar harus menjawab dengan cepat pertanyaan yang diajukan personel Satlantas Polres Lingga.
Kapolres Lingga, AKBP Arief Robby Rachman melalaui Kasatlantas, AKP Emsas menyampaikan, sosialisasi kamseltibcar bertujuan untuk memberikan pengetahuan dalam mewujudkan budaya tertib berlalu lintas.
“Dalam sosialisasi diberikan imbauan agar anak-anak usia dini tidak membawa sendiri kendaraan sepeda motor ke sekolah ataupun diluar sekolah,” ujarnya.
Halaman