Rangkul Pelajar, Babinsa Koramil 1426-07/Pappa Ajarkan Pentingnya Jaga Kebersihan


INFOTERKINI ■ Takalar - Untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan asri, Sertu Safaruddin Babinsa Koramil 1426-07/Pattallassang melaksanakan kerja bakti pembersihan di Lingkungan Pappa II Kel. Pappa Kec. Pattallassang, Sabtu (14/01/2023)

Kegiatan tersebut juga tak serta dilakukan oleh Babinsa Kel. Pappa, akan tetapi juga mengajak semua kalangan mulai dari Bhabinkamtibmas, aparat pemerintah, masyarakat dan juga pelajar sehingga kegiatan tersebut sekaligus menampilkan budaya gotong royong agar tetap terjaga kelestariannya.

Dalam keterangannya, Sertu Safaruddin mengungkapkan bahwa karya bakti ini sengaja melibatkan masyarakat dan pelajar agar dapat menanamkan sejak dini pentingnya untuk peduli menjaga kebersihan dan yang tak kalah pentingnya adalah mengajarkan kepada siswa siswi budaya gotong royong di mana pekerjaan akan menjadi ringan saat dikerjakan secara bersama-sama.

Selain itu, kegiatan kerja bakti ini berdampak pada kebersihan lingkungan sehingga dengan lingkungan bersih, tentunya kesehatan pada tubuh siswa-siswi pada saat belajar-mengajar berjalan dengan nyaman, imbuhnya

Semoga kegiatan ini dapat menjadi motivasi oleh para pelajar serta seluruh lapisan masyarakat untuk selalu peduli menjaga kebersihan lingkungan sekitar.(SL/Hmk)

0 Komentar